PT. Clemessy Hibahkan Gas Detector ke PPNS

Sebagai bagian dari Corporate Social Responsibility, PT. Clemessy Indonesia Representative Office menyumbangkan sebuah Gas Detector ke PPNS. Acara penyerahan Gas Detector tersebut dikemas dalam bentuk kuliah tamu bagi mahasiswa Teknik Pengolahan Limbah, Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dan juga Teknik Permesinan Kapal. Acara yang dibuka secara langsung oleh Wakil Direktur I, Adi Wirawan Husodo, ST., MT disambut dengan meriah oleh mahasiswa yang sudah menantikan penjelasan mengenai Gas Detector. Hibah oleh PT. Clemessy yang diinisiasi oleh program studi Teknik Pengolahan Limbah mendaftar daftar perusahaan yang bekerjasama dengan PPNS.

1447643328929

Gas Detector bermerk Alstair yang disumbangkan dapat mendeteksi 5 jenis gas. Gas detector berfungsi untuk mendeteksi kadar sebuah gas untuk memastikan bahwa sebuah area itu aman. Dengan menggunakan Gas Detector yang memiliki sensor dapat mengurangi kemungkinan kecelakan kerja bagi beberapa pekerjaan berisiko tinggi. Diwakili oleh Jean Jacques BOUCHERIE (Head of PT. Clemessy RO), PT Clemessy yang berasal dari Perancis ini berharap agar hibah alat laboratorium ini akan membantu mahasiswa untuk belajar tentang sensor gas. (nuh)