PPNS Beri Bekal Keahlian Safety dan Maintenance untuk SMK

Tantangan yang ada di masa depan bagi lulusan SMK dapat dihadapi jika memiliki suatu keterampilan. Untuk itu, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) memberi pelatihan bidang safety and maintenance engineering untuk siswa-siswi SMKN 5 Surabaya pada November lalu. Tim yang diketuai oleh dosen PPNS, Priyo Agus Setiawan, dan beberapa dosen dari Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Dosen, tendik, maupun mahasiswa bersama berkolaborasi untuk turut berkontribusi pada kegiatan pengabdian ini. Adapun tujuan dari pelatihan tidak lain untuk memberi bekal pengetahuan serta keterampilan bagi siswa agar siap menghadapi tantangan dunia kerja di masa yang akan datang.

Pelatihan dilakukan secara daring dan luring (Blended method atau hybrid). Sebagai output kegiatan ini, para siswa diberikan keterampilan dasar dalam bidang safety antara lain: kompetensi K3 dasar, kemudian keterampilan dalam bidang maintenance air conditioning dipandu oleh civitas akademika Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya. Maka adanya pelatihan ini diharapkan siswa mampu melakukan perawatan berkala terhadap komponen-komponen AC baik dari sisi mekanik dan electric, dan juga mampu melakukan pemeliharaan sesuai jadwal dengan mempertimbangkan slogan plan, do, check, action.