Alumni Back to Campus dan Pemberian Beasiswa IKA-PPNS

Lebih dari 250 alumni PPNS hadir dalam acara Alumni Back to Campus di Grha Dewaruci, 3 Februari 2019. Senyum, canda, dan rasa haru terpancar dari wajah-wajah yang hadir. Layaknya tak bertemu saudara lama, acara Ngobrol Santai bersama alumni ini bersifat santai namun sebenarnya penuh manfaat. 


Ketua Ikatan Alumni PPNS (IKA-PPNS), Soegeng Hariyadi hadir dan ikut memberi sambutan. Sinergi dan kontribusi alumni sangat berperan terhadap perkembangan PPNS. Alumni PPNS juga akan lebih banyak dilibatkan dan berkontribusi terhadap On the Job Training, Kewirausahaan dan kuliah tamu. Alumni yang hadir tak hanya dari Surabaya dan sekitarnya, namun juga dari Batam, Jakarta, dan Kalimantan.
Direktur PPNS, Ir. Eko Julianto, M.Sc, FRINA juga menekankan manfaatnya networking antar alumni. “Networking sangat bermanfaat lho, bisa tukar informasi pekerjaan dan project,” ungkapnya.

Sebagai contoh, untuk alumni korwil Batam memberikan fasilitas tempat tinggal bagi mahasiswa yang OJT di Batam. Bahkan alumni juga mengembangkan usaha bersama yang menguntungkan. 
Dalam acara ini, juga diberikan beasiswa dari yayasan pinisi ke mahasiswa PPNS yang berprestasi. Ada 5 orang yang terpilih melalui seleksi ketat yang mendapatkan beasiswa sebesar Rp.2.100.000/mahasiswa.
Jumlah beasiswa ini akan terus bertambah. Tentu peran serta alumni PPNS dimanapun mereka berada, akan sangat membantu perkembangan IKA-PPNS dan beasiswa pinisi yang dikelola.