Hampir seluruh masyarakat Indonesia hafal betul tanggal 10 November adalah hari pahlawan. Meski tak semua ikut merayakan hari Pahlawan, tetap saja ada berusaha mengingat dan merayakan hari penting di Surabaya itu. Salah satunya adalah penjual makanan di kantin PPNS. Menggunakan seragam bak pejuang masa kemerdekaan, pria yang dipanggil Cak Sur ini berjalan hilir mudik melayani mahasiswa dan karyawan PPNS yang makan siang.
Tak selamanya, pahlawan berarti pejuang kemerdekaan. Namun, setiap orang dapat menjadi ‘pahlawan’. Bekerja dengan tulus dan menyebarkan kebahagiaan, menjadi salah satunya. Suwun, Cak Sur! (nuh)