Jakarta – Pavana Fan, bisnis manufaktur karya mahasiswa Septyan Fajar Arbyansyah dari Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS), berhasil mencuri perhatian dalam Pameran Diseminasi dan Apresiasi Pendidikan Tinggi Vokasi 2024. Produk unggulan Axial Fan tampil di panggung utama acara yang digelar di Auditorium Gedung D, Komplek Kemendikbudristek, Jakarta.
Axial Fan adalah kipas yang dirancang untuk sirkulasi udara skala besar, ideal untuk ventilasi pabrik, pendinginan mesin, dan berbagai aplikasi industri. Produk ini menunjukkan inovasi dan keterampilan mahasiswa PPNS dalam menjawab kebutuhan industri modern dengan solusi efektif dan efisien.
Sebagai mahasiswa program Wirausaha Merdeka (WMK) PBLT 3.0 tahun 2024, Septyan mendapat bimbingan dari Nurvita Arumsari, S.Si., M.Si. selaku dosen pendamping lapangan serta dukungan praktisi berpengalaman, Alan Bekti Anawati. Dengan kolaborasi tersebut, Pavana Fan berhasil merealisasikan Axial Fan menjadi produk berkualitas tinggi yang siap bersaing di pasar industri.
“Kami bangga dapat berpartisipasi di acara ini dan memperkenalkan Axial Fan sebagai solusi untuk kebutuhan sirkulasi udara yang efisien di berbagai sektor. Dukungan dari PPNS, dosen, dan praktisi benar-benar membantu saya dalam mengembangkan ide menjadi produk nyata,” ungkap Septyan saat sesi presentasi di panggung utama.
Kegiatan ini menjadi ajang apresiasi sekaligus kesempatan mahasiswa untuk menampilkan karya unggulan mereka kepada pemangku kepentingan, industri, dan publik. Kehadiran Pavana Fan dengan Axial Fan karya mahasiswa PPNS menegaskan pentingnya kolaborasi antara pendidikan vokasi dan dunia industri dalam mencetak generasi inovatif yang siap kerja.
Dengan inovasi seperti Axial Fan dari Pavana Fan, diharapkan semakin banyak mahasiswa PPNS dan pendidikan vokasi lainnya yang terdorong untuk terus berkarya, berinovasi, dan menjawab tantangan industri modern.