BRIN – PPNS – PT. Krakatau Steel Sepakat Riset Pengelasan untuk Kapal Mini LNG

Kepala PRTH BRIN, Direktur PPNS, dan PT. Krakatau Steel

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui Pusat Riset Teknologi Hidrodinamika (PRTH) bersama Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS) dan PT. Krakatau Steel sepakat jalin kerjasama Riset Pengelasan untuk Kapal mini LNG. Ketiga pihak menyambut hangat kerjasama ini guna meningkatkan peran secara nyata bagi masyarakat luas. Kerja sama ini bertujuan mendukung riset kajian teknologi produksi kapal Mini LNG untuk peningkatan kemampuan daya saing galangan kapal nasional. Hal ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama triparti oleh Kepala Pusat Riset Teknologi Hidrodinamika (PRTH – BRIN), Direktur PPNS, dan Direktur Infrastruktur dan Penunjang Bisnis PT. Krakatau Steel di Ruang Sidang 1 Gedung Direktorat PPNS pada Rabu (09/11).

Kapal Mini LNG merupakan kapal pengangkut gas alam cair yang berguna untuk menyuplai kebutuhan gas ke daerah-daerah. Pada penandatanganan Perjanjian Kerja Sama ini para pihak bersepakat untuk secara bersama -sama memanfaatkan, dan mendayagunakan sumber daya untuk mengkaji teknologi pengelasan lambung kapal berbahan baja, khususnya untuk kapal Mini LNG yang merupakan salah satu program Riset dan Inovasi untuk Indonesia Maju (RIIM) Gelombang 1 BRIN-LPDP, Tahun 2022-2024. 

“Hal ini juga untuk mendukung swasembada komponen kapal, dimana sebagian besar saat ini masih impor,” ungkap Widjo Kongko, Kepala PRTH BRIN. 

Djoko Mulyono, Direktur Infrastruktur dan Penunjang Bisnis PT. Krakatau Steel hadir bersama tim riset dari PT. KS

“PPNS sebagai institusi pendidikan yang secara kontinyu berinovasi siap mendukung penuh riset ini dan riset lainnya. Kami memiliki lab dan infrastruktur yang cukup memadai untuk berbagai keperluan riset dan produksi,” ungkap Rachmad Tri Soelistijono, Direktur PPNS.

Hadir melalui zoom, Djoko Mulyono, Direktur Infrastruktur dan Penunjang Bisnis PT. Krakatau Steel. PT. Krakatau Steel menyampaikan bahwa ada beberapa hal yang menjadi target mereka yakni adanya transfer knowledge, analisis hasil, dan juga adanya kerjasama penulisan dan publikasi karya tulis ilmiah. 

PT. Krakatau Steel sendiri telah berhasil memproduksi plat baja yang cocok untuk bidang perkapalan, yakni setebal 6 – 100mm, dengan lebar 4 m, dan panjang hingga 20 m. Hal ini disambut baik oleh tim riset yang diketuai oleh Prof. Buana Ma’ruf dari BRIN dan Dr. M. Anis Mustaghfirin dari PPNS. Semoga kerja sama ini berjalan dengan baik, memberikan manfaat bagi ketiga belah pihak dan manfaat bagi masyarakat.

TIm Riset dari BRIN, PPNS, dan PT. Krakatau Steel